Latest News

Harga HP Oppo N1

Kemajuan teknologi dan beragam inovasi membuat ponsel – ponsel saat ini menjadi lebih banyak pilihan untuk para penggunanya. Harga hp Oppo saat ini yang bisa dibilang stabil bahkan bisa menjadi pilihan para konsumen, apalagi saat ini harga hp terbaru yang dibanderol cukup mahal tetapi memiliki fitur yang unik dan menarik, salah satunya yaitu Oppo N1. Ya, Oppo N1 merupakan salah satu inovasi terbaru dari Oppo dengan adanya kamera berputar di bagian atasnya, sehingga Anda bisa memotret maupun merekam dengan lensa 13MP di belakang maupun di depan. Saat ini harga hp Oppo N1 dibanderol Rp 6.999.000,-, mengalami kenaikan 99 ribu rupiah dari harga perdananya.

Harga HP Oppo N1 (www.duniaku.net)
Phablet yang pertama kali diperkenalkan pada September 2013 ini sukses mencuri perhatian dunia berkat inovasi kamera yang bisa diputarnya. Harga hp Oppo N1 sendiri saat pertama kali launching di China pada bulan Oktober 2013 dibanderol Rp 6.620.000,-, sedikit lebih murah dibandingkan di Indonesia saat ini. Meskipun hanya mengusung single SIM saja, namun Oppo N1 memiliki konektivitas HSDPA dan menggunakan jenis kartu micro-SIM.

Spesifikasi harga hp Oppo N1

Bodi dan layar
Ukuran Oppo N1 ini bisa dibilang besar dengan dimensi 170.7 x 82.6 x 9 mm dan bobotnya 213 g. Layarnya pun sangat lapang dengan luasnya 5.9 inch, memiliki resolusi full HD 1080 x 1920 piksel dan kerapatan pikselnya mencapai 373 ppi. Menggunakan jenis layar IPS LCD capacitive touchscreen 16 juta warna membuat ponsel ini terlihat jernih dan memiliki cahaya yang cukup terang. Terdapat juga touch sensitive area di bagian belakang bodi.

Performa
Dari segi performanya sendiri, Oppo N1 tidak bisa diragukan lagi, menggunakan chip processor Qualcomm Snapdragon 600 Quad-core 1.7GHz Krait 300, pengolah grafis GPU Adreno 320, dan RAM sebesar 2 GB membuat ponsel ini bisa berjalan dengan baik saat penggunaan multitasking maupun bermain games HD sekalipun. Yang menjadi unik adalah Oppo N1 menggunakan Color OS, sistem operasi Android Jelly Bean 4.2 yang dikustomisasi oleh Oppo sehingga tampilannya lebih beda dan lebih berwarna.

Kamera
Pada Oppo N1, Anda hanya akan menemukan 1 buah kamera saja, namun bisa diputar untuk penggunaan di bagian belakang maupun depan. Resolusi kameranya sendiri yaitu 13MP autofocus dilengkapi dengan dual-LED flash. Fiturnya pun lengkap dengan adanya geo-tagging, touch focus, panorama, HDR, long exposure, dll. Untuk merekam video pun bisa hingga resolusi full HD 1080p@30fps.

Fitur lain
Fitur standar lain seperti Wi-Fi, Wi-Fi Hotspot, Bluetooth v4.0, microUSB v2.0, A-GPS tersedia disini. Fitur tambahan lain yaitu support USB OTG dan terdapat O-click Bluetooth Remote Control yang sudah di bundling untuk memotret tanpa menyentuh ponselnya. Memori internal yang disediakan sebesar 16 GB, namun tidak tersedia slot microSD untuk penyimpanan tambahan. Dan untuk kapasitas baterainya yang berukuran 3160mAh dirasa sudah cukup besar untuk bisa digunakan seharian penuh beraktivitas.

Kelebihan dan kekurangan Oppo N1

Kelebihan
Dibanderol di harga 6,9 jutaan, Oppo N1 tentunya memiliki berbagai macam kelebihan yang bisa kita maksimalkan. Dari segi kameranya saja menjadi kelebihan tersendiri jika dibandingkan dengan para pesaingnya. Dengan kamera yang bisa diputar – putar, maka Anda tidak perlu repot – repot membalikkan ponsel Anda hanya untuk sekedar selfie saja. Bahkan dengan adanya bundling remote Bluetooth control Anda bisa memotret dari jarak hingga 5 meter tanpa memegang ponselnya. Dan Color OS pun menjadi ide segar bagi yang sudah bosan dengan tampilan pure dari Android Jelly Bean 4.2.

Kekurangan
Meskipun terlihat sempurna, namun tetap saja Oppo N1 menyimpan kekurangan. Memori internal yang besar 16 GB tidak bisa disandingkan dengan absennya slot microSD untuk media penyimpanan tambahan. Jaringannya pun belum support 4G LTE, walaupun di Indonesia memang belum hadir. Dan tiadanya proteksi layar seperti Gorilla Glass membuat Anda harus merogoh kocek membeli screen protector.

Kesimpulan

Harga hp terbaru dari Oppo ini memang pas di banderol di angka 6,9 juta rupiah, karena kekurangannya pun memang bukan menjadi penghalang terlebih lagi tertutupi oleh inovasi kamera berputarnya. Harga hp Oppo yang bersaing dengan merk lain membuat Anda menjadi lebih banyak pilihan pada ponsel kelas premium. Namun untuk alternatif, Anda bisa memilih Sony Xperia Z1 yang memiliki resolusi kamera 20,7MP di bagian belakangnya dan juga bisa ditambahkan lensa tambahan.

You Might Like :

0 Response to "Harga HP Oppo N1"