Pihak apple adalah salah satu perusahaan terbesar di dunia yang telah mengeluarkan produk-produk ponsel pintar yang terbilang sedikit, tetapi produk-produk mereka terbilang ekslusif mulai dari ponsel pintar iphone yang di keluarkan tahun 2007 lalu sampai yang terbaru iphone 6 yang telah di keluarkan tahun ini.
Iphone pun dari tahun-tahun sebelumnya selalu menciptakan produk iphone dengan ukuran yang kecil tetapi pada tahun 2014 ini sepertinya iphone mulai tertarik dengan rivalnya yang terus mengeluarkan produk dengan layar lebar. Iphone pun juga sudah mulai mengadopsi ponsel dengan layar yang lebar 4,7 inch untuk iphone 6 dan juga iphone 6 plus dengan layar 5,5 inch.
Apple sedang menyiapkan iPhone Versi Mini(indogamers.com) |
Tetapi walaupun sudah mengeluarkan produk dengan layar yang lebar iphone 6 dan juga iphone 6 plus yang masing-masing memiliki spesifikasi yang sangat tinggi di kabarkan apple juga sedang membuat iphone versi mini dan terlihat apple belum sepenuhnya meninggalkan segmen layar kecl tersebut seperti produk-produk sebelumnya.
Dari laporan yang sempat kami dapat dari Business Inside pada Selasa lalu, menjelaskan pihak apple sedang berencana meluncurkan sebuah model ponsel pintar iphone yang akan mengusung layar 4 inch untuk tahun 2015 mendatang. Ukuran 4 inch ini di buat untuk segmen perempuan, karena dengan layar 4 inch sangat sesuai untuk pengguna iphone dari kalangan wanita, yang di peruntukan untuk mereka yang hobby menggunakan satu tangan. Dari berbagai survey menyebutkan sebagian orang lebih menyukai layar dengan ukuran kecil, karena semua teragntung selera masing-masing.
Jika apple benar akan mengeluarkan iphone dengan ukuran 4 inch berarti iphone sepertinya ingin mengusai segemen layar besar dan juga layar kecil. Kabar lain juga menyebutkan iphone 4 inch ini akan di tempatkan pada posisi yang sama dengan ponsel pintar yang telah apple hentikan untuk produksinya yaitu iphone 5c. iphone 5C sendiri telah di hentikan produksinya pada bula September lalu bertepatan dengan peluncuran iphone 6 resmi. Iphone 5C pastinya akan menjadi barang langka karena sudah terbilang terbatas.
Selain ukuran yang telah di sebutkan belum ada lagi info lain yang menyebutkan tentang iphone baru ini, mulai dari spesifikasi dan juga harganya juga belum ada informasi lanjut. Jika berbicara iphone, iphone memang selalu memberikan produk-produk yang memiliki inovasi dan juga fitur ya walaupun mungkin untuk desainya hanya itu-itu saja.
Mungkin setelah mengeluarkan produk terbaru tersebut, iphone akan mengkategorikan produknya dalam 3 kategori, mulai dari phablet yang berukuran 5,5 inch lalu ponsel pintar dengan layar sedang 4,7 dan yang terakhir kecil dengan ukuran layar 4,0 inch. Sepertinya yang kita tahu sebelumnya apple tetap bertahan hingga 5 generasi dari ponselnya dengan ukuran yang kecil yaitu 3,5 inch, hingga akhirnya iphone melebarkan layar di tahun 2012 lalu dengan mengeluarkan iphone 5.
Untuk anda yang menyukai produk iphone mari kita tunggu kelanjutannya [ada tahun 2015 mendatang, tetapi banyak prediksi mengatakan pada tahun mendatang tidak hanya iphone yang mengeluarkan produk baru tetapi produsen-produsen lain pun juga mengeluarkan produk baru dengan konsep ponsel murah salah satunya adalah projek ponsel murah dari android one milik google yang saat ini sedang di kerjakan oleh evercross di semarang jawa tengah.
0 Response to "Apple sedang menyiapkan iPhone Versi Mini"