Game brawler bisa di katakan sayang untuk tidak di mainkan, apalagi konsep dari gamenya adalah menghancurkan musuh dengan berbagai jurusan dan kombinasi yang dapat mematikan lawan layaknya jagoan-jagoan di film. Developer indie Kybernesis yang berasal dari Norwegia telah merilis game terbaru dengan tema game fighting tetapi kroyokan dan kamu sebagai korbannya. Game itu bernama Wasteland Bar Fight.
Game Wasteland Bar Fight ini menempatkan kamu di dalam kerumunan berbagai karakter gaua preman yang telah bersiap untuk menghilangkan kamu dari dunia ini. Untuk melawannya kamu harus melakukan berbagai cara yaitu dengan swipe atau juga tap yang mengarah ke musuh guna menjalankan berbagai kombinasi mulai dari tendangan dan juga pukulan yang dapat langsung mematikan musuh.
Preview Game Wasteland Bar Fight (indiedb.com) |
Saat perkelahian kamu juga akan di suguhi bir yang bisa anda pakai untuk menambah kekuatan dan juga stamina. Di dalam game Wasteland Bar Fight selain bir juga ada minuman Moonshine yang bisa membuat kamu memuntahkan darah. Pada saat melakukan perkelahian kamu juga di tuntut untuk fokus dengan memilih minum yang bisa kamu pakai untuk membantu memenangkan perkelahian bukannya membuat kamu kalah. Karena jika kamu meminum moonshine kamu akan langsung jatuh tersungkur.
Karakter game Wasteland Bar Fight
Dalam game Wasteland Bar Fight ini kamu akan menemukan berbagai karakter seperti cyborg, manusia dengan karakter antagonis dan juga mutanta. Di dalam game ini juga ada pukulan pamungkas yang bisa kamu pakai dan musuh akan langsung jatuh tersungkur. Selain itu kamu juga akan melawan mini bos, bos besar dan juga jika kamu sukses dengan berbagai tahap maka kamu akan melawan mega bos. Sayangnya pada saat sajian di trailer terlihat game ini masih terasa kaku dan tidak mulus dengan brawler yang beredar secara umum. Saya sendiri berharap yang di sajikan di trailer berbeda dengan game yang akan dirilis
Perilisan game Wasteland Bar Fight
Sama dengan game-game baru game Wasteland Bar Fight juga akan di rilis pada perayaan natal mendatang dan sudah siap di platform Android. Jadi untuk anda pengguna android tentu kabar ini menjadi kabar yang cukup menyenangkan. Setelah di android game Wasteland Bar Fight ini juga akan di rilis di windows phone dan juga iOS tetapi pihak Kybernesis sampai saat ini masih menutup tentang prihal tanggal perilisan game ini
0 Response to "Preview Game Wasteland Bar Fight "