Latest News

Musim Hujan, Tips Aman Menyimpan Smartphone saat Berkendara

Sebagaimana diketahui bersama bahwa mulai pertengahan November kemarin cuaca sedang beralih ke musim penghujan. Jika Anda adalah pengendara sepeda motor atau kendaraan lain yang rentan terguyur air saat hujan datang, maka kami memiliki beberapa tips aman untuk tindakan pencegahan air mengenai smartphone Anda.
Musim Hujan, Tips Aman Menyimpan Smartphone saat Berkendara (www.data-penting.blogspot.com)

Jangan Lupakan Keselamatan Smartphone Anda saat Berkendara

Karena tuntutan pekerjaan yang memerlukan mobilitas tinggi, dan karena iklim kendaraan umum di negeri kita yang belum bersahabat, maka kita ‘terpaksa’ mengendarai kendaraan pribadai seperti sepeda motor. Padatnya jadwal harian yang harus kita penuhi adalah salah satu faktor yang membuat banyak orang lupa untuk mengamankan smartphone saat berkendara jika hujan datang menyapa. Hal ini tentu saja tidak berlaku bagi Anda yang erkendara menggunakan mobil karena mobil sendiri telah memberikan perlindungan kepada diri Anda sendiri termasuk juga smartphone miliki Anda. Tetapi ini akan menjadi masalah besar ketika Anda adalah pengendara sepeda motor, sebab beberapa kejadian yang sering terjadi adalah saat hujan datang ada yang lupa menyelamatkan smartphone yang disimpan didalam saku celana saat berkendara, hingga akhirnya smartphone terkena guyuran air hujan. Beberapa smartphone ada yang selamat, dan bahkan ada yang dibekali kemampuan untuk tahan air. Tetapi tidak semua smartphone demikian karena faktor harga yang terbialang cukup jauh selisihnya. Oleh karena itu, mungkin saja tips ini ada manfaatnya bagi Anda yang memiliki smartphone tidak tahan air, tetapi smartphone anti air :D (maksudnya=tidak boleh kena air).

Kantong Plastik Pengamanan Smartphone sebelum Berkendara

Lihat ramalan cuaca hari ini, sesaat sebelum Anda bepergian/kerja, jika ramalan menunjukkan cuaca mendung maka bersiaplah membawa kantong plastik. Jika ramalan menunjukkan cuaca cerah pun sebaiknya Anda juga menyipakan kantong plastik, sebab tidak pernah ada yang tahu apa yang akan terjadi dimasa yang akan datang. Hal seperti itu lumrah dilakukan sebagai tindakan pencegahan atau jaga-jaga apabila tiba-tiba hujan datang. Dengan membawa mantel kendaraan pun itu tak menjamin keamanan smartphone Anda dari guyuran air hujan. Sebab saat menyetir kendaraan kita sering terfokus memperhatikan lalu lintas dan melupakan keberadaan keamanan smartphone kita. Jangan sampai hanya karena kesalahan kecil ini Anda jadi mengeluarkan uang lebih untuk membeli smartphone yang baru.

Jangan Menyimpan Smartphone pada Saku Celana Saat berkendara

Langkah berikutnya adalah, jangan sampai menyimpan Smartphone pada saku celana saatberkendara menggunakan sepeda motor. Jika ada keperluan/kabar penting yang Anda tunggu, maka sebaiknya sebelum Anda menyimpan ke dalam saku celana bungkus terlebih dahulu smartphone Anda menggunakan kantong plastik dan pastikan itu tertutup cukup rapat agar air tak mudah masuk. Langkah ini termasuk sangat ekstrim, karena sebenarnya saat cuaca sedang panas itu juga dapat membahayakan smsartphone Anda. Jadi pastikan Anda melakukan langkah ini hanya pada saat musim penghujan saja.

Kesimpulan

Untuk menjaga keselamatan smartphone saat musim penghujan bagi pengendara sepeda motor, kita perlu sangat berhati-hati. Kita perlu waspada terhadap banyak kemungkinan yang terjadi serperti datangnya hujan yang tiba-tiba. Keselamatan smartphone Anda adalah tanggung jawab Anda secara pribadi karena hanya Anda pula yang tahu keadaan smartphone milik Anda sendiri. Ingat selalu untuk membawa jas hujan/mantel serta membawa kantong plastik untuk menyimpan smartphone Anda. Demikianlah tips untuk mengamankan smartphone saat berkendara dengan sepedamotor, semoga ada manfaatnya. 

You Might Like :

0 Response to "Musim Hujan, Tips Aman Menyimpan Smartphone saat Berkendara"